VIVA – One Pride Mixed Martial Arts secara resmi mengumumkan kerja sama dengan brand beladiri campuran terbesar dunia, Ultimate Fighting Championship. One Pride menjalin kerja sama jangka panjang dengan UFC.
Lewat kerja sama ini, ada peluang bagi para petarung Indonesia berlaga di pentas UFC. Pihak One Pride pun sudah memiliki kiat untuk mempromosikan para petarung Indonesia untuk bisa berlaga di UFC.
Pertama, One Pride bakal mengirimkan enam petarungnya ke UFC Performance Development Centre, Las Vegas, Amerika Serikat. Enam petarung tersebut diproyeksikan berangkat pada akhir 2018 atau awal 2019 nanti.
Mereka yang berangkat ke Las Vegas juga tak sembarangan. Enam petarung yang bakal dikirim, tentunya harus terbaik. Prestasi mereka sepanjang 2018 pun bakal dipantau oleh para panelis.
"Semoga dengan berbagai langkah yang ditempuh KOBI, PT Merah Putih Berkibar, tvOne, dan One Pride, bisa menjadi alternatif olahraga serta tempat untuk para atlet menunjukkan keterampilan, keindahan, sportivitas, dalam bertarung untuk membawa mereka ke panggung internasional dan membanggakan bangsa," kata Ketua Umum KOBI, Anindra Ardiansyah Bakrie, Kamis 8 Februari 2018.
Sementara itu, Chairman One Pride, David Burke, menyambut positif kerja sama ini. Menurut David, langkah yang ditempuh oleh One Pride semata-mata hanya untuk memajukan prestasi MMA di Indonesia.
"Jadi, mereka dikirim dan berlatih di UFC Performance Development Centre, tempat di mana para petarung seperti Conor McGregor dan lainnya ditempa. Jika ada pelatih UFC yang berminat kepada mereka, bisa saja direkrut," ujar David.
Selain bekerja sama dengan UFC, One Pride juga menggandeng sponsor baru, Surya Pro. Maka dari itu, titelnya pun berubah menjadi One Pride Pro Never Quit. (one)